X

Cara Memperbaiki Error pada Dashboard WordPress – JQuery is not defined

Sudah beberapa minggu belakangan ini, saya tidak bisa posting di blog tutorial indonesia dan panduan bisnis online indonesia ini dari laptop saya di rumah. Entah kenapa, setiap masuk ke dashboard wordpress, menu dropdown di sebelah kiri tidak berfungsi seperti biasanya. Biasanya, ketika kita arahkan kursor ke sebuah menu di sebelah kiri, akan muncul sub menunya. Tapi belakangan ini tidak terjadi. Ini membuat saya kesulitan untuk melakukan posting artikel karena harus mengklik menu sebanyak 2kali, Posts dan Add New.

Keanehan lain juga terjadi saat saya sudah berhasil masuk ke halaman untuk posting artikel. WYSIWYG editor tidak bisa digunakan seperti biasanya. Pada saat editor tersebut digunakan pada mode visual, toolbar seperti bold, italic, perataan paragraf tidak muncul. Keadaan diperparah dengan warna huruf yang menjadi putih, padahal biasanya saat mengetikkan huruf berwarna hitam. Huruf putih, background putih, apa yang bisa dilihat?

Yang lebih aneh lagi, 2 keanehan tersebut hanya terjadi ketika saya menggunakan laptop dan modem di rumah. Saat saya coba masuk ke dashboard blog dari komputer kampus, sama sekali tidak ada masalah. Semua menu dan WYSIWYG editor berjalan sempurna. Mulailah saya membuat hipotesa, mungkin browser firefox yang error, koneksi yang lemot atau bahkan laptop yang rusak. Semua saya salahin :D. Sebagai info, saya gunakan wordpress 3.3.1

Penasaran, saya lihat pesan error javascript menggunakan firebug. Muncul beberapa pesan error berbunyi Jquery is not defined. Cari-cari solusinya di internet dan nyasar ke artikel milik senior saya. Saya coba solusinya dengan mengganti file jquery.js yang ada di folder /wp-includes/js/jquery. Cara tersebut masih gagal 🙁

Makin penasaran, saya googling lagi, kali ini nemu link ini dan ini. Di sana disebutkan, solusinya adalah menambahkan salah satu dari 2 baris berikut ini ke dalam file wp-config.php

define(‘CONCATENATE_SCRIPTS’, false );
or
define(‘SCRIPT_DEBUG’, true);

ingat ya, salah satu baris saja. Lokasi peletakan di file wp-config.php bebas. Saya pribadi memilih untuk menambahkan define(‘CONCATENATE_SCRIPTS’, false ); setelah define(‘WP_DEBUG’, false);

Jangan lupa disimpan file wp-config.php nya. Coba deh masuk lagi ke dashboard dan masuk ke halaman posting. It works!!, semua berjalan sebagaimana mestinya. Setelah diingat-ingat, error seperti yang saya sebutkan di atas, terjadi setelah saya upgrade ke wordpress 3.2.

Selamat mencoba kawan 🙂

away:
Related Post

This website uses cookies.