4 Persiapan Penting yang Harus Dilakukan Sebelum Masuk Tol

By | 13 November 2017

Jalan tol kini menjadi andalan bagi mayoritas pengendara mobil di kota-kota besar. Karena jalan raya biasa kerap disesaki oleh kemacetan parah. Waktu tempuh dengan mobil menjadi jauh lebih lama bila kita melewati jalan raya.

Sebagai pengemudi modern, Anda pasti sudah menyiapkan berbagai hal penting untuk mobil kita. Termasuk urusan asuransi mobil. Berbagai pilihan asuransi mobil terbaik untuk Anda bisa diperoleh di Futuready. Karena Futuready adalah broker asuransi online yang memiliki beragam jenis asuransi mobil sesuai kebutuhan Anda.

Namun selain asuransi mobil, persiapan sebelum masuk jalan tol rupanya juga tak kalah penting. Empat hal ini harus dipersiapkan dengan baik supaya perjalanan Anda di jalan tol semakin lancar:

Kondisi Fisik yang Prima

Pastikan bahwa kondisi fisik Anda sedang prima sebelum memasuki jalan tol. Terutama jika Anda berencana mengemudi dalam jarak jauh. Anda harus berada dalam kondisi bugar dan sedang tidak mengantuk. Sebab biasanya perjalanan di jalan tol relatif monoton dan bisa menguras tenaga.

Jangan Lupa Menyiapkan E-money

Sekarang, 91% jalan tol di tanah air sudah menggunakan sistem pembayaran e-money. Jadi, Anda pun tak boleh lalai menyiapkan e-money dengan saldo yang mencukupi. Isilah kartu e-money Anda di minimarket atau gerai ATM terdekat. Jika memungkinkan, sebaiknya Anda memilih lebih dari satu e-money. Agar Anda bisa meminimalkan masalah yang terjadi akibat kerusakan kartu e-money saat akan membayar ongkos tol.

Memeriksa Jumlah Bahan Bakar

Jumlah bahan bakar sesaat sebelum memasuki tol harus cukup untuk perjalanan jarak jauh. Karena belum tentu ada Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) yang tersedia di sepanjang jalan tol. Alangkah lebih baik jika kita mengisinya terlebih dahulu sebelum menuju jalan tol. Nanti kendala macet di jalan tol tak akan mengganggu kelancaran berkendara kita.

Menentukan Tujuan Perjalanan dengan Tepat

Bila Anda salah menentukan tujuan perjalanan saat masuk tol, kemungkinan besar rute perjalanan Anda jadi semakin panjang dan menyita waktu. Jadi, Anda wajib lebih cermat mengamati setiap penunjuk jalan yang dipasang di jalan tol. Hal ini sangat penting terutama bila Anda belum terlalu menguasai rute perjalanan yang sedang ditempuh.

Jika kita sudah melakukan keempat persiapan penting tersebut, niscaya perjalanan di jalan tol akan selalu lancar dan sesuai rencana. Tak ada kendala besar yang menghambat perjalanan kita saat bepergian. Segala aktivitas pun bisa diselesaikan tepat waktu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *