Minggu Yang Sibuk

By | 1 November 2008

Minggu ini dan beberapa minggu ke depan adalah minggu yang sibuk bagi saya. Banyak kerjaan yang harus dikerjakan

  1. Kerjaan kantor
    Sebagai seorang programmer di kantor saya ,pastinya saya tetap harus mengerjakan pekerjaan saya. Maklum saja, ini adalah pekerjaan utamaku. Jika ada user yang meminta sistem baru, atau membenahi siste yang sudah ada, maka saya harus turun tangan langsung.
  2. Tugas Kuliah saya
    Ini yang paling banyak menyita waktu. Apalagi sekarang adalah minggu menjelang Ujian Tengah Semester (UTS). Bayangkan saja, tiap mata kuliah ada tugas. Apalagi ada satu mata kuliah kedua dosennya memberikan tugas. Lengkap sudah. Dan semuanya harus dikumpulkan pada saat yang sama.
  3. Membuat materi ngajar mahasiswa
    Karena saya juga dosen, maka saya harus menyiapkan materi ngajar untuk mahasiswa. Kan tidak lucu jika sedang mengajar di depan, saya kehabisan materi. Jadi paling tidak 1 jam sebelum ngajar, saya harus mencari materi terlebih dahulu
  4. Bikin Soal UTS untuk mahasiswa
    minggu ini juga adalah minggu bati mahasiswa saya untuk UTS. So, harus nyiapin soal UTS juga. Karena ada beberapa mata kuliah baru yang saya ajarkan yaitu cyberpreneurship, maka saya tidak bisa mengambil soal UTS dari bank soal. Kan bank soalnya belum ada.
  5. Persiapan UTS Kuliah saya
    Selain tugas kuliah, saya juga harus belajar untuk mempersiapkan uts. Mudah-mudahan saja tidak susah soalnya. Materinya banyak
  6. Projek
    Ada projek freelance yang sedang memasuki masa deadline
Ini neh akibatnya kalo punya jabatan rangkap tiga. Jadi dosen, mahasiswa dan pegawai kantor

dibalik kesulitan ada banyak kemudahan

TETAP SEMANGAT!!!!

3 thoughts on “Minggu Yang Sibuk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *